Ada hal menarik dalam perfilman Bollywood belakangan ini.
Para penontonnya tengah gandrung dengan tema gulat tradisional mereka yang biasa
di sebut pehlwani atau kushti. Setidaknya Sudah dua film box
office yang mengangkat tema itu, yakni Sultan
(Salman Khan) dan Dangal (Aamir
Khan).
Tak heran jika kemudian olahraga gulat Asia selatan yang
diciptakan Kerajaan Mughal ini semakin banyak dikenal di mancanegara. Kushti menggabungkan teknik gulat Malla-yuddha
dan Koshti Pahlavani (gulat Persia). Pegulat kushti biasa disebut pehlwan,
sementara pelatih dipanggil Ustad (Pakistan) atau Guru (India). Tempat di mana
pegulat beraksi disebut akhara. Sedangkan kain yang digunakan sebagai celana
disebut langot.
Tidak sedikit legenda-legenda gulat barat seperti Karl Gotch
yang menimba ilmu hingga India. Mereka mempelajari kushti sebagai olahraga dan
ilmu tambahan untuk memperluas wawasan dan aplikasi terapan teknik mereka.
Teknik gulat Kushti juga memberikan pengaruh kuat dalam Catch Wrestling dan
Shoot Wrestling yang dikembangkan para legenda gulat yang belajar juga ke
India.
Mencangkul bagian dari latihan |
Latihan dengan mengangkat gada |
Memanjat tambang agar tangan kuat. |
pelatih memberi intruksi |
Untuk latihan harian ini dia jadwal yang harus dipatuhi para
pegulat:
03:00: Bangun dan melakukan push-up (danda) dan squat (bethak),
sebanyak 4000. Run selama 5 mil, diikuti oleh renang serta mengangkat batu dan
karung pasir.
08:00: Guru menonton para muridnya bergulat satu sama lain terus-menerus selama tiga jam aatau sama
dengan melakukan pertandingan berturut-turut selama duapuluh lima kali.
Pertandingan mulai dengan pegulat senior, baru kemudian yang lebih pemula.
10:00: Pegulat diberi minyak pijat sebelum beristirahat.
04:00: Peserta bergulat satu sama lain selama dua jam.
08:00: pegulat istirahat
Di Indonesia sebnarnya ada juga gulat tradisional di daerah Ujung Berung bandung dengan nama benjang. Sayangnya, olahraga tradisional ini makin punah dan kurang dipromosikan oleh pemerintah.
0 komentar:
Post a Comment